
Topik ini muncul karena minggu lalu diajak ngobrolin minat orang membeli kalau dikasih hadiah. Lalu hari ini saya share di salah satu grup dgn satu pertanyaan: Kalau beli sesuatu dan dapat hadiah, apa perasaannya?
Jawaban yang kena di saya adalah: Seneng…Bingung…Simpan
(Mungkin pada akhirnya, opsi akan: Jual)
Nah, sebenernya kita bisa pilah pembeli jadi dua: Shopper dan Consumer.
Shopper ini tipe yang keluar masuk toko aja.
Consumer adalah mereka yang membeli.
Yang disukai penjual adalah Consumer! Susah mengonversi 100% shopper ke consumer meskipun teknik promosinya gencar. Maksimum berdasarkan data rasio Paco Hill yaitu 45% aja nilai konversi ke pembeli dari total durasi promosi. Karena kebanyakan dari kita adalah shopper pada awalnya 🙂
Jangan heran lah ya kalau lihat shopper, yang bukan consumer, tenteng tas-kertas bermerek terkenal dan isinya bukan barang dari toko itu. Shopper perlu exist juga mam! #selfactualization #selfconfidence
#kudanilbahagia #happyhippostory
AW – 07012018
Leave a comment