Kucekan mata

jika kamu tidak sengaja kucek mata’ pastikan jari bersih dan tidak terlalu kencang. Karena akibatnya bisa berbahaya. Saya baru merasakannya, bukan karena dikucek namun karena hal lain.

Terasa ganggu karena di kelopak mata saya ada semacam bekas luka sebesar jerawat kecil. Ketika tadi sedang berdiri di depan cermin, saya iseng cabut bekas lukanya. Serius rupanya sehabis dicabut malah keluar darah segar. Semula dipikir akan sebentar, tapi kok ini lama juga ya… Sudah coba ditekan tapi t idak berhasil. Supir taksi yang mengantar saya pulang ke rumah bertanya sambil curiga: mba sakit ya? Karena ia melihat saya terus memegangi kelopak mata kiri dengan sapu tangah handuk. Sesampainta di rumah, atas saran beberapa teman, langsung dikompres dengan kapas yang direndam dgn air dingin atau batu es. Wow, alhamdulilah, darah berhenti mengalir… Dan muncul permasalahan selanjutnya: jadi mengantuk! Hehehehe

Pelajaran baru, urusan seputar mata sebaiknya sangat berhati-hati. Organ untuk melihat ini memang serba khusus perlakuannya. Jika buram, kita butuh kacamata bukan? Nah, mengenai luka, dulu semasa ikut training keselamatan penerbangan saya diajari metode penghentian darah yang mengalir apabila ada luka. Teknik “menekan” bagian yang luka adalah tindakan P3 yang harus segera dilakukan. Sebagian dari kita belum tau, untuk itulah saya menceritakannya di sini. Semoga bermanfaat ya

AW – 280215

Leave a comment